Sumsel.Goutara.com, Palembang – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang kegiatan Pemilihan Putra Putri Saintek 2025, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang dengan tema “Future Innovators: Science, Technology, and Personal Growth”. Yang dilaksanakan Pada, Rabu ( 4/6/2025). di L1.5 BSC Universitas PGRI Palembang.
Hadir dalam kegiatan, Wakil Rektor 3 Universitas PGRI Palembang, Asosiat. Profesor Dr. Andes Soekardi, M.Pd, Dekan, Dewi Novianti, S.Si., M.GES., Kaprodi Biologi, Dian Mutiara, M.Si., Kaprodi Fisika, Dr. Duyanto Rahman, dan Kaprodi Sains Lingkungan, Unita Panca Putri, M.Si, serta Ketua pelaksanaan, M. Fachri Muzakki.
Acara ini bekerjasama dengan media Partner, Sahabatrakyat.com, Manuver.co.id, WartaDaerah.com, RadarInformasinews.com, Tajam.co.id, GoUtara.com, Kabar86.com, sebagai media publikasi.
Pada kesempatan ini, Wakil Rektor 3 Universitas PGRI Palembang yaitu Asosiat Profesor Dr. Andes Soekardi, M.Pd, mengatakan, Hari ini Fakultas Sain dan Teknologi menyelenggarakan Putra Putri Sains 2025 dalam rangka untuk mencari talenta-talenta yang ada di Fakultas Saintek untuk dimanfaatkan untuk acara-acara tertentu dengan memberikan berbagai materi tentang kepemimpinan, kewirausahaan, agen, dan lain sebagainya.
“Kami berharap untuk kedepannya kalau bisa bukan hanya di ruangan ini tapi lebih keluar untuk promosi kepada masyarakat, agar Universitas PGRI khususnya Fakultas Sain dan Teknologi ini bisa lebih dikenal,” Ungkapnya.
Di tempat yang sama, Ketua Pelaksana, M. Fachri Muzakki menuturkan, Seharusnya kami bisa buat acara lebih luar biasa tapi ini sangat-sangat luar biasa. Baik dari badan pelaksana, badan pilihan lainnya juga sudah bekerja sangat-sangat keras.
“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Sponsor Sahabatrakyat media Sumsel grup, Percetakan Sofia, Emina, Slempang Kece, dan pihak lain yang sudah turut membantu mensukseskan acara ini,” Ungkap Fachri
Kedepannya, Ia berharap adanya Dream Final lagi sebagai pemenang di tiap pelaksanaan. Dan semoga kegiatan berjalan dengan lancar sebagaimana mestinya. (Ocha)